search

Custom Search

Kamis, Juni 11, 2009

Wanita yang ideal untuk dinikahi.

Blogger yang budiman. Manusia diciptakan di bumi di wajibkan untuk hidup berpasang-pasangan. Artinya manusia haruslah menikah. Namun banyak sekali yang menemukan kesulitan dalam menentukan pilihan. Kenapa harus dipilih? Karena perkawinan adalah sesuatu yang sakral dan yang akan menentukan kita dan keturunan kita dimasa kelak. Maka istri kita haruslah wanita pilihan. Nah inilah bagian yang tersulit yaitu memilih.
Namun kita jangan putus asa dan jangan salah kaprah dalam menentukan pilihan. Kita bisa mengambil rujukan seperti yang disabdakan Nabi Muhammad SAW. yang artinya: "Seorang wanita dinikahi karena empat hal, yaitu: 1) Hartanya, 2) Keturunannya, 3) Kecantikannya, 4) Agamanya. Maka hendaklah kamu menikah dengan wanita yang kuat agamanya, agar kamu memperoleh kebahagiaan."
Dari keempat hal di atas jelaslah sudah bahwa 'Agama'nyalah yang paling utama dan inilah kriteria pertama yang harus kita kedepankan. Wanita salehah, inilah kunci akan terwujudnya sebuah keluarga sakinah, mawadah, warahmah. Dunia adalah perhiasan, dan sebaik-baiknya perhiasan dunia adalah wanita salehah. Dan alangkah beruntungnya dan bahagianya jika ternyata keempat hal tadi bisa kita dapatkan semua. Subhanallah.
Nabi SAW juga memberikan resep kebahagiaan bagi seseorang melalui sabdanya yang artinya: "Ada empat resep kebahagiaan bagi seseorang yaitu: 1) Istrinya adalah wanita shalehah, 2) Putra-putrinya baik-baik, 3) Pergaulannya bersama orang-orang saleh, dan 4) Rezekinya diperoleh dari negeri sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beri komentarmu